Sony HX99, Kamera Terbaik Untuk Traveling

Sony HX99
Sony HX99


Setiap momen liburan Anda tentu wajib diabadikan, hasil kualitas jepretan Anda tentu sangat tergantung pada kamera yang Anda bawa. Meskipun sekarang ini Ponsel yang anda miliki rata-rata mempunyai kamera dengan resolusi tinggi dan hasilnya cukup bagus, alangkah baiknya Anda tetap membawa kamera yang mumpuni dengan hasil kualitas terbaik.

Kamera yang Anda bawa harusnya mempunyai spesifikasi bagus untuk keperluan fotografi. Travelgad merekomendasikan Sony HX99 sebagai kamera yang Anda bawa saat liburan. Bentuknya mini tidak merepotkan tetapi kualitasnya bagus sehingga setiap momen liburan Anda akan mengasyikan. Wajar jika Sony HX99 mendapat julukan “the world’s smallest travel high zoom camera”.

Spesifikasi Sony HX99
HX99 body-nya yang paling kecil di kelasnya. Kamera ini memiliki zoom 28x yang powerfull dan perekaman video 4K. Untuk kualitas gambar kamera ini didukung sensor Exmor R 1/2,3 inci dengan resolusi 18 megapixel, pemotretan dalam format RAW 18,2 megapixel dan kisaran ISO 80-12800 serta pemotretan bersambungan 10fps.
Unboxing Sony HX99
Unboxing Sony HX99
Di bagian depan kamera terdapat lensa zoom 24-720mm, sedangkan bagian atas dan belakang kamera memiliki jendela bidik elektronik OLED Tru-Finder yang dapat ditarik serta layar LCD 180 derajat yang dapat dimiringkan. Di resolusi HD, Anda dapat memotret hingga 120 fps untuk slow motion. Fitur dan spesifikasi lainnya dari Sony HX99 adalah Optical SteadyShot image stabilization, Zoom Assist, 0.09 autofocus, Eye AF, foto RAW, Fokus Sentuh, Rana Sentuh, Panel Sentuh, Cincin Kontrol yang dapat disesuaikan, dan konektivitas Bluetooth.

Harga Sony HX99
Dengan spesifikasi yang dipunya dan kualitas hasil jepretan yang bagus, kamera ini dibanderol Rp.7.900.000. sebuah terobosan dari Sony untuk terus berinofasi melihat peluang dan kebutuhan pasar yang terbuka lebar. Kegiatan berwisata sekarang ini sudah menjadi kebutuhan pokok.

Hasil jepretan kamera Sony HX99:
 
kamera terbaru sony
Hasil Jepretan Sony HX99/ Foto:musicPhotoLife.com

kamera murah kualitas bagus